PREDIKSI Liverpool vs Fulham Liga Inggris, Mohamed Salah Mandul, Kesempatan Jota Unjuk Gigi
Prediksi susunan pemain Liverpool vs Fulham tersedia dalam artikel berikut ini. Pekan 27 Liga Inggris mempertemukan Liverpool vs Fulham, pada Minggu (7/3/2021) malam ini. Pertandingan Liverpool vs Fulham berlangsung di Anfield Stadium, mulai pukul 21.00 Wib Live Mola TV.
Pada pertandingan ini tuan rumah Liverpool mendapat angin segar dengan kembalinya Diogo Jota. Diogo Jota kembali ke lapangan hijau saat turun sebagai pemain pengganti menit 62 saat Liverpool dipermalukan Chelsea satu gol tanpa balas. Bermain selama 28 menit merupakan kebahagiann tersendiri bagi Diogo Jota yang menjalani pemulihan cedera lutut sejak 9 Desember lalu.
Jota mendapatkan cedera lutut setelah turut membela Liverpool pada pertandingan pamungkas fase grup Liga Champions menghadapi Midtjylland. "Tentu saja. Sudah lama sekali, sejak tahun lalu, jadi saya sangat menantikan untuk kembali ke lapangan. "Sayangnya, kami sudah kalah dan saya tidak bisa berbuat apa apa untuk membantu tim dalam hal hasil.
"Ini pukulan besar lainnya untuk musim kami, tetapi kami hanya perlu terus maju karena masih ada waktu," kata Diogo Jota dikutip dari laman resmi Liverpool. "Tentunya ketika Anda keluar begitu lama, tidak mudah untuk kembali ke jalur 100 persen secara langsung. "Tapi itu bagus, saya bermain sekitar 35 menit dan merasa baik.
"Jadi saya hanya perlu terus berlatih keras dan dengan waktu permainan saya pikir saya akan segera menjadi yang terbaik lagi," ungkap Jota. Performa pemain asal Portugal itu tergolong cukup mengesankan entah ketika diturunkan sebagai starter atau cadangan. Itu terbukti di kancah Liga Inggris musim ini, Jota mencatatkan lima gol dalam sepuluh pertandingan.
Performa kejutan dari Diogo Jota berlanjut ketika membela Liverpool dalam gelaran Liga Champions. Diogo Jota mampu mencetak empat gol, termasuk hattrick kemenangan melawan Atalanta. Alhasil Diogo Jota tercatat telah tampil dalam 18 laga bersama Liverpool serta mencetak sembilan gol.
Kembalinya Jota tentu dapat dijadikan jawaban sebagai solusi kebangkitan Liverpool dari keterpurukan. Jawara Liga Inggris musim lalu, sedang terpuruk dalam 10 pertandingan terakhir telah mengalami 6 kekalahan. Sisanya pasukan Jurgen Klopp hanya mengemas 3 kemenangan dan 1 berakhir berbagi poin.
Penurunan peforma Liverpool juga membuat Mohamed Salah banyak dibicarakan lantaran tiga pertandingan beruntun tak mencetak gol. Ia mandul dalam tiga pertandingan, dan sang manajer Liverpool Jurgen Klopp memberikan pembelaan. Klopp tak bakal meragukan kualitas penyerangnya asal Mesir tersebut lantaran mengingat bagaimana rekor golnya bersama Liverpool.
"Tentu saja mungkin, tetapi saya tidak berpikir baginya itu semacam tekanan saya pikir dia lebih menyukainya. "Bukan tentang itu. Rekor mencetak gol Mo benar benar luar biasa lagi, terutama jika Anda melihat konsistensi," beber Klopp. "Sekali lagi, saya mengatakannya, tadi malam saya bisa saja mengganti pemain lain. Itu benar. Itu lebih tentang siapa yang kami bawa pada saat itu.
"Dalam situasi ketika Anda membuat keputusan seperti itu, dia melihat, bagi saya, seperti dia merasakan intensitasnya. "Dia mungkin melihatnya sangat berbeda dan, sekali lagi, itu baik baik saja. Itu bukanlah hal terpenting di dunia. "Setengah jam tanpa Mo Salah, mungkin itulah alasan mengapa dia bisa bermain lagi pada hari Minggu dan hal hal seperti ini," tandasnya.
Melihat situasi ini tentu Liverpool membutuhkan sosok pemain pembeda yang dapat mengangkat peforma bermain. Sosok tersebut kemungkinan ada dalam diri Diogo Jota yang bisa mengisi posisi Mohamed Salah. Magis Jota dibutuhkan untuk berjuang mempertahankan gelar Liga Inggris musim lalu yang berpeluang dicuri oleh Manchester City.
Manchester City saat ini memimpin klasemen Liga Inggris dengan raihan 65 poin. Kemudian posisi dua hingga empat ditempati oleh Manchester United, Leicester dan Chelsea. The Reds sendiri terlempar ke posisi tujuh akibat penurunan penampilan yang dialaminya tersebut.